Segala Informasi Mengenai Batik Kami Hadirkan Untuk Anda

Cantik Dengan Batik dan Jaket Berbahan Kulit

Bagi anda remaja putri yang suka fashion batik, tersedia beragam pakaian wanita yang sedang tren dan modern untuk bisa anda jadikan koleksi pakaian batik di rumah dalam beragam model. Salah satunya adalah kaos batik model tanpa lengan, ketat dan memiliki ukuran panjang sebatas pantat. 
Baju kaos tersebut dapat anda padupadankan dengan celana panjang jeans ketat warna biru dan hitam serta tambahkan asesoris berupa scraf motif polos melilit pada leher jenjang anda atau balut dengan baju jaket remaja putri berbahan dasar kulit yang saat ini banyak disukai oleh kaula muda karena memberi kesan lebih gaya dan model – model ini memang mengikuti trends fashion kaula muda pada setiap pergantian tahun. Namun anda harus hati – hati karena jaket dari bahan kulit agak susah dalam perawatan. Misalnya jika anda salah memakainya maka akan menyebabkan jaket kulit anda mengelupas, tumbuh jamur, berwarna kusam, dan mudah robek sehingga membuat penampilan anda menjadi jadul dan norak. 

Cantik Dengan Batik dan Jaket Berbahan Kulit

Menghindari hal tersebut di atas, di bawah ini kami berikan beberapa tips penting tentang bagaimana cara memakai baju jaket berbahan kulit agar awet dan tetap modis dikenakan dalam jangka panjang :

Pilih model yang pas di badan (model ketat)
Baju jaket kulit yang pas di badan (catatan : untuk remaja putri yang memiliki tubuh ramping dan ideal serta tinggi langsing, kulit bersih, putih atau kuning langsat) karena bentuk ini akan membuat tubuh anda terlihat seksi, pilih model jaket kulit feminim warna hitam di atas pinggang yang ketat, padukan dengan kaos batik panjang ketat membalut tubuh serta celana pendek atau celana panjang pas di kaki dari bahan blue jeans, jangan lupa perhatikan sepatu yang akan anda pakai, pilih model boots warna hitam. Anda akan terlihat cantik, modis, dan santai untuk acara jalan – jalan ke mall atau sedang berlibur bersama keluarga ke suatu tempat. 

Pakailah stoking atau baju daleman dari bahan kaos lebih berfungsi
Hindari memakai jaket berbahan kulit tanpa baju dalam (berbagai model terutama kaos), karena jaket berbahan kulit akan mudah sekali rusak apalagi jika terkena keringat secara terus – menerus dan anda kurang telaten merawatnya, jadi sebelum menggunakannya, anda harus memakai stoking dalaman warna polos, agar keringat tidak langsung terkena di baju jaket berbahan kulit, kondisi ini bukan untuk anda terlihat modis tampil pada suatu acara yang bersifat santai tetapi lebih untuk memberi perlindungan terhadap kulit dari sengatan sinar matahari ketika anda mengendarai sepeda atau sepeda motor jarak jauh.

Berhati – hati dalam menggunakan jaket berbahan kulit, jaga sikap dan harus kalem
Baju jaket dengan bahan kulit biasanya sangat mudah lusuh dan membentuk lipatan – lipatan patahan berwarna putih akibat anda terlalu banyak bergerak kasar dan kurang hati – hati, dalam menggunakan baju yang berbahan kulit disarankan anda harus lebih berhati – hati (kalem dan tenang) dalam bersikap ketika memakai jaket kulit yang paling mahal, di samping itu anda bisa melatih diri agar terlihat anggun jika memakainya bak tingkah laku seorang puteri keraton di kerajaan – kerajaan besar jaman dulu di Indonesia. 

Pakai dalaman berupa dress batik cantik untuk acara resmi
Jika anda adalah penggemar gaun – gaun cantik model dress dari kain batik Nusantara yang mahal, bisa mengkombinasikan dalaman ini dengan memakai jaket model blazer dari bahan kulit berwarna hitam. Pilih ukuran yang pas di badan untuk kedua model pakaian ini karena jatuhnya lebih indah di tubuh anda. Jangan lupa sesuaikan dengan sepatu dan tas sebagai asesoris pelengkap anda tampil pada acara – acara semi resmi. 

Nah, itulah empat poin penting tentang kombinasi batik cantik dengan jaket berbahan kulit. Semoga dapat menjadi referensi bagi anda yang suka fashion batik dan baju berbahan kulit.
Selamat mencoba !

 
Back To Top